Pemilu Serentak 2024: Penyelenggara Harus Percaya Diri dan Mengedepankan Keselamatan Kesehatan Masyarakat!

Kilatnews.co- Pilkada serentak 2024 meski masih terbilang lama, namun persiapannya harus dimulai dari sekarang. Khususnya berkaitan dengan kesiapan dan rasa percaya diri penyelenggara pemilu, apalagi pemilu serentak mendatang masih dalam suasana Pandemi Covid-19.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dengan demikian Pemilu serentak 2024 mendatang harus dipersiapkan dan dihadapi dengan hati dan rasa percaya diri yang kuat.

Berkaitan dengan kesiapan dan pemilu harus dihadapi dengan percaya diri ini disampaikan oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian. Melansir antaranews.com, hal itu disampaikan Tito Karnivian, saat dirinya memberikan kata sambutan dalam kegiatan peluncuran buku Kajian Evaluatif Penanganan Pelanggaran Pilkada 2020, yang dilaksanakan secara virtual di Jakarta Kamis (26/8) oleh Badan Pengawas Pemilu (Bapilu).

Pada kesempatan itu, Tito Karnavian mengingatkan agar penyelenggara pemilu dalam menghadapi Pilkada serentak 2024, bahkan kepada seluruh pihak agar menghadapinya dengan percaya diri karena kondisi Pandemi Covid-19.

Baca Juga:

Ahmad Arizal: Muhaimin Merupakan Pengkhianat Gus Dur

Peran Pengusaha Dalam Kontestasi Pemilihan Kepala Daerah

Dukung Ganjar: Sahabat Ganjar Deklarasi Virtual di 34 Provinsi serta 51 kota di Indonesia

Tak hanya itu, Tito Karnavian juga mengingatkan Pemilu Desember 2020 dapat dijadikan pengalaman oleh penyelenggara Pemilu.

“Kita juga harus lebih percaya diri untuk (Pemilu) 2024. Besar tantangannya, tapi Desember 2020 lalu kita sudah bisa membuktikan bahwa kita sukses menyelenggarakan itu,” kata Mendagri Tito Karnavian, dikutip antaranews.com

Memang apabila publik melihat pelaksanaan Pemilu 2020, dapat dikatakan pelaksanaannya berjalan dengan baik dan sesuai dengan target Komisi Pemilihan Umum (KPU). Meskipun demikian, kekhawatiran masyarakat terhadap ancaman Pandemi Covid-19 masih terus mengintai, tak bisa juga disalahkan. Masyarakat sendiri berharap agar penyelenggara Pemilu serentak 2024 menyiapkan pelakasanaannya dengan matang.

Baca Juga:

Jazilul Fawaid; Pemilu Bisa Saja Diundur Sampai Covid-19 Berakhir

Taliban Kuasai Kabul; Jadi Ingat Pilkada DKI 2017

Penyelenggara Pemilu, perlu diingat meski telah memiliki pengalaman dan sukses melaksanakan Pemilu 2020, namun jangan sampai penyelenggara Pemilu serentak 2024 kemudia menjadi lupa diri, dan menganggap Pemilu serentak mendatang lebih muda dibandingkan sebelumnya.

Masyarakat berharap agar Pemilu serentak 2024 nantinya lebih mengedepankan aspek keselamatan kesehatan masyarakat. Artinya, pelaksanaannya harus tetap dan mengedepankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.