SEORANG muslimah kerap dipandang sebagai sosok yang membawa kedamaian dan meyejukkan saat matanya memandang. Muslimah dengan kerudung dan aktivitas keislamannya, punya sosok manis dan izzah (kewibawaan) yang harus dilindungi. Sebab, orang menilai islam dari pengikutnya.
Ajaran islam sangatlah mulia tidak ada cela didalamnya, tapi cela yang dibuat oleh follower-nya yang bikin image islam terpuruk.
Islam itu adalah agama yang membawa kedamaian, pun menyejukan. Islam sangatlah sempurna. Justru islam menjadi tidak sempurna dalam penerapannya kalau tidak didukung dengan keinginan yang baik terhadap diri sendiri dan orang lain.
Menjadi muslimah ideal itu tentunya menjadi dambaan bagi semua muslimah dan lebel tersebut tidak akan diberikan jika tidak ada usaha yang dilakukan.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan oleh seorang mulimah, terutama bersumber dari bau atau penciuman seseorang. Walakin kata bau ini hanya terdiri dari tiga huruf, namun memiliki efek yang sangat besar apabila hal tersebut keluar dari diri kita.
Dalam kehidupan sudah barang tentu kita banyak bersosialisasi dengan manusia dimana mereka memiliki indra penciuman yang sama seperti kita. Betapa sebelnya kita saat berinteraksi dengan orang lain, lalu tercium bau yang tidak enak dari orang tersebut. Seketika kamu akan berusaha untuk melakukan interaksi dalam radius yang tidak begitu dekat. Begitupun dengan mereka, sudah barang tentu merasakan hal serupa seperti terjadi pada diri kita.
Dari pada berharap sedunia akan memaklumi. Dan mau mengerti dengan bau-bauan mu, maka akan lebih mudah jika kamu yang mau memulai untuk mengubah dirimu sendiri. Mungkin kamu tidak merasa dan merasa enjoy dengan dirimu sendiri saat menjalani aktivitas sehari-hari. Tapi ingatlah bahwa ada orang lain yang seperti kamu, merasakan bau-bauan tanpa disadari.
Penyebab bau-bauan ini ada dua macam, yaitu disebabkan oleh faktor dari eksternal atau diluar dari si muslimah dan ada juga faktor internal yang nggak jauh-jauh dari dalam diri kita sendiri.
Memang bau itu tidak berwarna dan tidak terlihat juga. Tapi dapat membuat orang lain tidak merasa nyaman di dekat kita. Dan tentu menjadi penggangu yang sangat luar biasa. Bahkan bisa membuat orang pusing hingga kehilangan konsentrasi. Parahnya lagi sampai ada yang ingin mengeluarkan seluruh isi perutnya (muntah).
Maka perlu banget mengenali sumber-sumber yang berpotensi menimbulkan bau-bauan ini, agar dapat kita perbaiki, diantaranya yaitu:
1. Keringat
Hal yang perlu kamu waspadai adalah bau keringat. Bau keringat ini sangat mematikan dan membuat orang terdekat kita tidak betah lama-lama bersama kita karena merasa terganggu dengan bau ini. Tipsnya adalah seorang muslimah harus rajin menyuci pakaian, jangan mengunakan pakaian yang dipakai sampai berkali-kali, begitupun dengan kaos kaki dan manset tangan. Selain itu, seorang muslimah baiknya menggunakan anti BB. Tidak harus parfum kok tapi kamu bisa menggunakan ini setelah mandi untuk mencegah bau yang berlebihan keluar dari keringatmu.
2. Harus rajin mandi, minimal dua kali
Hindari makan dan minuman yang merangsang timbulnya bau badan dan keringat yang berlebihan. Ekstra baju salin, terkhusus buat kamu yang mudah cepat keringatan. Selain itu, Bau Mulut seringkali kita tidak menyadari sumber bau mulut ini, dikarenakan kita yang berbicara sehingga orang yang merasapun merasa terganggu. Tipsnya adalah rajin-rajin sikat gigi, pakai obat kumur paling tidak saat bertemu orang-orang penting, sedia permen mint. Jika masih juga, coba ke dokter gigi mungkin ada gigi mu yang berlubang dan harus segera di cabut.
3. Rambut
Rambut adalah masalah yang seringkali dilupakan muslimah. Hal ini tentunya dikarenakan rambut tertutupi oleh hijab. Padahal jika seminggu tidak keramas baunya bisa menembus hijabmu. Tipsnya adalah Keramas rutin, minimal dua hari sekali, jangan malas pakai conditioner, mengeringkan rambut, jangan lupa di sisir, membasmi hewan yang sering kali di sebut dengan nama kutu, jangan biarkan ia bersarang di kepala kita.
Oleh karena itu, seorang muslimah dapat dikatakan ideal apabila dapat lulus dari itu semua. Hal ini memang dapat dibilang remeh, tapi sangat berdampak. Karena hal tersebut tidak hanya untuk kebaikan diri kita sendiri namun juga merubah pandangan orang lain, baik terhadap kita maupun kepada islamnya.
Ingat seorang muslimah sebisa mungkin harus membuat orang dilingkungannya merasa nyaman. Kenyamanannya terhadap diri kita, tentunya akan membuat orang disekitar juga merasa nyaman terhadap Islam. Karena islam mengajarkan bahwa kebersihan adalah sebagian dari iman.
Penulis, Dari Dela Eka Murnialis
Mahasiswi STEI SEBI, Depok
Sumber : Nadia, Asma. Salon Kepribadian jangan jadi muslimah nyebelin, 2013