Kilatnews.co,- Didit Prabowo, dengan nama lengkap Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo, namun akrab disapa Didit Hediprasetyo, lahir di Jakarta pada 22 Maret 1984. Beliau merupakan satu-satunya anak dari pasangan Prabowo Subianto dan Siti Hediati Hariyadi, yang lebih dikenal sebagai Titiek Soeharto. Didit, sebagai cucu keempat dari Presiden RI ke-2 Soeharto, menjalani karier sebagai perancang busana.
Meskipun orang tuanya, Prabowo dan Titiek Soeharto, mengalami perceraian pada tahun 1998, Didit Prabowo tetap menjalani perjalanan kariernya setelah tinggal di Boston, Amerika Serikat, Didit kini menetap di Paris, Prancis.
Perjalanan Karir Didit Prabowo
Dilansir dari suara.com, Didit Prabowo memulai jejak karier sebagai desainer dengan menempuh pendidikan di Parsons School of Design, New York, dan École Parsons à Paris selama empat tahun. Meski masih sebagai pelajar, karya-karya Didit meraih penghargaan Silver Thimble.
Karya-karya Didit Prabowo, yang lulus pada tahun 2007, secara rutin dipertontonkan dalam Paris Fashion Week. Nama Didit bahkan masuk dalam Official Calendar PFW, menunjukkan konsistensinya dalam berpartisipasi di panggung fashion prestisius tersebut.
Baca Juga: Visi Misi Titiek Soeharto: Upayakan Pembangunan Holistik di Yogyakarta
Selain dikenal sebagai putra Menteri Pertahanan, Prabowo dan Titiek Soeharto, prestasi cucu presiden kedua RI tersebut juga mencuri perhatian dengan pencapaian-pencapaiannya. Didit Prabowo menjadi satu-satunya desainer Indonesia yang karyanya dipublikasikan dalam majalah Vogue Inggris.
Karya-Karya Didit Prabowo
Sebagai desainer internasional, karya-karya Didit Prabowo telah dipilih oleh Carly Rae Jepsen untuk tampil di MTV Video Music Awards 2013. Bahkan, Anggun C. Sasmi juga pernah mempercayakan dirinya menggunakan karya Didit Prabowo.
Tak hanya dalam dunia fashion, Didit Prabowo juga terlibat dalam merancang mobil BMW seri 7 Facelift yang hanya diproduksi dalam lima unit pada tahun 2012. Karyanya ini menjadi yang kedua setelah Karl Lagerfeld dan yang pertama di Asia.