Atlet Putri Windy Cantika Aisah Dapat Ucapan Selamat Dari Puan Maharani

atlet Windi Cantika Aisah olimpiade tokyo selamat dari puan maharani
Ilustrasi://facebook ketua_dprri//

Kilatnews.co – Atlet Windy Cantika Aisah perempuan berusia (19) tahun dapat ucapan selamat dari Puan Maharani. Karena berhasil meraih medali pertama di Olimpiade Tokyo 2020, dari cabang angkat besi yang berlangsung di Hall Tokyo International Forum pada Sabtu, 24/7/2021.

Kesuksesan perempuan berusia 19 tahun ini, telah mengharumkan nama Indonesia. Tak ayal, prestasinya Atlet Windy Cantika Aisah ini dibanjiri ucapan selamat. Salah satunya, ketua DPR RI Puan Maharani. 

Puan Maharani, mengucapkan selamat kepada Atlet Windi Cantika Aisah karena ia telah berhasil meraih medali perdana pada ajang Olimpiade Tokyo 2020.

“Selamat kepada Windi Cantika Aisah, atlet angkat besi yang mempersembahkan medali perdana di ajang Olimpiade Tokyo 2020”. tulis Puan di akun facebooknya pada Sabtu, (24/7/2021)

Lebih lanjut, Ketua DPR RI ini mengatakan ia merasa terharu dan bangga. Sebab medali pertama dari cabang angkat besi dipersembahkan oleh seorang perempuan dan kesuksesan Windy tidak bisa lepas dari ibundanya yang juga merupakan seorang mantan atlet angkat besi.

“terharu sekaligus bangga, medali pertama kita dipersembahkan seorang perempuan kuat dalam arti yang sebenarnya. Prestasi gemilang Windy hari ini juga berkat seorang perempuan kuat di belakangnya, yakni sang ibunda yang juga mantan atlet angkat besi yang kini melatih banyak generasi muda”. lanjut puan.

Mantan Menko PMK ini berharap “semoga medali yang dipersembahkan Windy adalah pembuka jalan bagi medali-medali lain yang akan ditorehkan atlet-atlet nasional”. tutupnya.

Sebagaimana dikethaui, Windy Cantika Aisah merupakan perempuan hebat asal Indonesia yang berhasil meraih medali pertama dari bidang angkat besi.

Berikut adalah biografi singkat Windy Cantika Aisah.

  • Nama lengkap: Windy Cantika Aisah
  • TTL: Bandung, 11 Juni 2002
  • Agama: Islam
  • Katurunan: Sunda
  • Kebangsaan: Indonesia

Prestasi Windy Cantika Aisah

  • Windy Cantika Aisah perna meraih Medali Emas pada ajang IWF Junior World Championship 2021, di Tashkent, Uzbekistan.
  • Windy Cantika Aisah juga pernah meraih Medali Emas di ajang Asian Junior Championship 2020, di Tashkent, Uzbekistan.
  • Windy Cantika Aisah juga pernah meraih Medali Emas di ajang SEA Games 2019, di Filipina.
  • Windy Cantika Aisah juga pernah meraih Medali Perak Asian Junior Championship 2019, yang dilaksanakan di Pyonyang, Korea Utara.