Hutang Indonesia Zaman SBY vs Jokowi
Kilatnews.co- Hutang Indonesia pada zaman pemerintahan Presiden Joko Widodo dapat dikatakan tidak pernah luput dari sorotan, bahkan selalu diperbincangkan. Pada zaman Joko Widodo, hutang Indonesia disebut meningkat secara signifikan apabila dibandingkan dengan pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Terkait dengan hutang Indonesia. Salah satu akun Instagram @demokratmedan memposting Infografis Utang Indonesia Periode 2013-2018. Yang membandingkan Utang Indonesia pada zaman SBY vs Jokowi.
Baca Juga:
Apa saja Kebijakan Jokowi yang Dianggap Kontroversi, Apa saja Iya?
Jokowi Bantu Sumbar, Mahyeldi: “Saya Terkejut, Presiden Penuh Perhatian”
Infografis tersebut membuat perbandingan Utang Indonesia di zaman Susilo Bambang Yudhoyono vs Jokowi.
Utang Indonesia pada zaman SBY mulai dari 2009-2013, yaitu:
2009: Rp. 1.590,7 triliun
2010: Rp. 1.681,7 triliun
2011: Rp. 1.808,9 triluin
2012: Rp. 1.977,7 triliun
2013: Rp. 2.275,5 triliun
Utang Indonesia pada zaman Jokowi, yaitu:
2014: Rp. 2.608,7 triliun
2015: Rp. 3.165,1 triliun
2016: Rp. 3.165,1 triliun
2017: Rp. 4.253,0 triliun
Lebih lanjut, dalam postingannya itu ditulis juga bahwa utang luar negeri pada zaman SBY dan Jokowi tidak sebanding.
“Perbandingan utang luar negeri Presiden SBY dan Jokowi Tidak sebanding, dengan alasan sbb :
– Peningkatan Utang SBY selama 10 tahun dibandingkan Jokowi 5 tahun, sangat berbeda. Jokowi peningkatannya sangat besar. Dibandingkan SBY 10 tahun (cari datanya)
– Walaupun zaman SBY Utang naik, namun rasio utang terhadap PDB terus menurun (dibawah 30 persen) Berbeda dg Jokowi, utang naik, rasio utang terhadap PDB juga ikut naik”. tulisnya.
Selain Infografis Utang Indonesia Periode 2013-2018. Diposting juga Infografis Rasio Hutang mulai dari zaman Soeharto hingga Jokowi.
Untuk info lebih lengkap dan detail kalian bisa lihat langsung di akun Instagram @demokratmedan
Baca Juga:
Forum Warga Yogyakarta: Jokowi Mestinya Memikirkan Permasalahan Rakyat